Kubu Raya – Manyota.id | Kamis (10/3/22) – Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Sulaiman Agusto, S.I.P., M.M., memberikan arahan kepada Panitia Werving Penerimaan Calon Tamtama (Cata) PK TNI Angkatan Darat Gelombang I TA 2022 bertempat di Aula Sudirman Makodam XII/Tpr.
Dalam kesempatan ini Pangdam XII/Tpr didampingi Kasdam XII/Tpr, Brigjen TNI Djauhari, S.E., M.M. Pengarahan diikuti langsung oleh Panitia Werving dari Sub Panda Pontianak dan secara virtual oleh Sub Panda Sintang Korem 121/Abw dan Sub Panda Palangka Raya Korem 102/Pjg.
Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Sulaiman Agusto dalam arahannya menyampaikan, bahwa saat ini Kotama diberi kepercayaan penuh oleh Kasad untuk melaksanakan rekrutmen Prajurit.
Untuk itu, Pangdam menegaskan, kepercayaan tersebut agar dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Pangdam berharap pelaksanaan werving penerimaan calon Prajurit Tamtama ini dilaksanakan secara bersih dan transparan.
“Saya minta dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan secara transparan,” harap Mayjen TNI Sulaiman Agusto.
Untuk memperoleh sumber daya manusia yang terbaik, Mayjen TNI Sulaiman Agusto menekankan agar seluruh Panitia melaksanakan seleksi secara profesional. Panitia harus memilih calon prajurit yang terbaik yang benar-benar memenuhi syarat kelulusan menjadi prajurit, karena kualitas TNI AD berawal dari seleksi SDM yang benar-benar murni dan bersih.
“Untuk itu, jangan ada yang main-main dengan menjadi calo. Satuan kita sudah dianggap bagus oleh Kasad. Jangan ada yang mencoreng nama baik satuan,” tegas Mayjen TNI Sulaiman Agusto. ( LAH/Pendam XII/Tpr)