PANYABUNGAN, BERITAHUta.com--Wakil Bupati Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara Atika Azmi Utammi Nasution menyebutkan para pembuat kebijakan tidak pernah lelah bersinergi mengisi ruang-ruang yang bisa diekplorasi menuju kemajuan Sumut.
“Selamat hari jadi ke-74 Provinsi Sumatera Utara dengan harapan para pembuat kebijakan, dan kita semua, tidak boleh lelah bersinergi mengisi setiap ruang yang bisa dieksplorasi menuju Sumut Bermartabat,” tulis wakil bupati dalam akun facebook-nya: Atika Azmi Utammi pada, Sabtu (15/4-2022).
Narasi yang disampaikan tersebut terkait HUT ke-74 Provinsi Sumatera Utara, bertepatan 15 April 2022.
Sejak berdiri tahun 1948, kata dia, Sumut telah melewati berbagai dinamika. Bahkan sempat jabatan gubernur ditiadakan dan dipecah menjadi Aceh dan Provinsi Tapanuli atau Sumatera Timur. Namun, Sumut tetap menjadi rumah bagi berbagai kalangan.
Sejak Sumut berdiri, kepala daerah silih berganti dengan fokus pada pembangunan infrastruktur dan SDM demi tercapainya masyarakat yang sejahtera. “Hari ini usia provinsi yang kita cintai genap 74 tahun dan pembangunan itu terus berlanjut,” tulisnya.
Sementara itu, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dalam akun facebook-nya menyebutkan, bertepatan Hari Jadi ke-74 Sumut, kali ini bersamaan momen bulan suci Ramadan.
Untuk itulah kita kemas acara dalam bentuk syukuran sekaligus buka puasa bersama di Rumah Dinas Gubsu. “Bersama 300-an pengurus Badan Kemakmuran Masjid (BKM) yang kami undang hari ini, saya mengharapkan doa dari para ulama sekalian, termasuk para pemegang kunci masjid, agar kiranya Sumut ini menjadi lebih berkah, demi mewujudkan Sumut yang maju dan bermartabat.
Bertepatan dengan momen ini juga, gubernur mengajak kita semua untuk sama-sama membangun Sumuti, dengan ikut menjaga kebersamaan sebagai masyarakat majemuk, serta merawat kekayaan budaya Sumut yang sarat nilai-nilai kearifan lokal yang positif.
“Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan keberkahan dan kebahagiaan pada kita semua…” tulis Edy Rahmayadi. (*)